Mau Ikut Beramal? Gerry Salim Lelang Helm Bersejarahnya Untuk Donasi Penanganan Pendemi Virus Corona

Eka Budhiansyah - Selasa, 31 Maret 2020 | 12:27 WIB

Gerry Salim lelang helm bersejarahnya untuk bantu penanganan pandemi virus Corona di Indonesia (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Satu lagi pembalap yang tergerak berdonasi untuk membantu penanganan pandemi virus Corona di Indonesia, yaitu Gerry Salim.

Pembalap yang sudah merasakan balapan internasional di kelas Moto2 WorldGP, Moto3 dan Moto2 FIM CEV Repsol serta balap Asia Road Racing Championship (ARRC) ini, akan melelang helm bersejarahnya.

Disebut bersejarah, karena helm ini pernah dipakai Gerry Salim untuk berlaga di ajang ARRC 2016 dan meraih kemenangan pertamanya di kelas Supersport atau SS600.

"Helm ini memiliki kenangan tersendiri untuk saya dan tetap layak untuk dipakai. Ini helm KYT tipe SR-Sport," ungkap Gerry Salim kepada OtoRace.id langsung. 

(Baca Juga: Salut! Pembalap Grasstrack, Akbar Taufan Jual puluhan Jersey Koleksi Untuk Pembelian APD, Lawan Virus Corona)  

"Saya ingin melelang helm ini dan hasil keseluruhannya akan saya sumbangkan untuk membantu penganganan pandemi virus Corona di Tanah Air," tambah Gerry yang tahun ini akan berlaga di ARRC kelas ASB 1000 bersama Honda Asia Dream Racing.

Nantinya, helm yang didesain oleh Miwi Pro Design ini akan dilelang melalui akun Instagram miliknya yaitu @gerrysalim31.

Dok. Pribadi Gerry Salim Untuk OtoRace.id
Tampak samping KYT SR-Sport milik Gerry Salim

Untuk mengikuti lelang ini caranya juga mudah kok, sobat cukup menulis berapa angka tawaran di kolom komentar saja.

Harga awal dibuka Rp 1 juta dan tiap tawaran yang masuk akan bertambah Rp 100.000 untuk tiap penawar.