Crew Chief Ungkap Yamaha Lakukan Segalanya Untuk Pertahankan Maverick Vinales Karena Hal Ini

Eka Budhiansyah - Minggu, 12 Juli 2020 | 10:01 WIB

Maverick Vinales menang di MotoGP Malaysia 2019 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Maverick Vinales merupakan pembalap Yamaha di MotoGP yang mengumumkan perpanjangan kontraknya.

Pembalap asal Spanyol ini tetap membalap bersama tim pabrikan Yamaha untuk musim MotoGP 2021-2022.

Ada alasan mengapa Yamaha melakukan hal terhadap rekan setim Valentino Rossi di Monster Energy Yamaha MotoGP ini.

Crew Chief Maverick Vinales sendiri yaitu Esteban Garcia ungkap kalau Yamaha lakukan segalanya untuk pertahankan The Top Gun itu di tim pabrikan.

Baca Juga: Keras! Hongaria Siap Penjara Pembalap F1 yang Langgar Protokol Saat Balapan

"Memiliki kontrak memberi Anda ketenangan pikiran. Bayangkan situasi Covid, dengan ketidakpastian sehingga Anda tidak memiliki kontrak," ungkap Esteban Garcia dilansir OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.

Memang, dengan perpanjangan kontrak selama dua tahun kedepan, itu artinya Maverick Vinales akan bersama Yamaha sepanjang 6 tahun sejak bergabung di tahun 2017.

Bersama Yamaha, prestasi terbaik Vinales berada di posisi 3 klasemen akhir pembalap MotoGP di tahun 2017, 2019.

Sedangkan di tahun 2018, Vinales berada di posisi 4 klasemen akhir pembalap.