OtoRace.id - Pembalap Indonesia, Andi Gilang punuya ritme balap yang baik sejak sesi latihan bebas MotoGP Styria 2020.
Meski sebenarnya, pembalap Idemitsu Honda Team Asia itu masih bermasalah dengan suhu aspal yang tinggi di sirkuit Red Bull Ring.
Sehingga pada kualifikasi Moto2 Styria 2020, Austria (22/8), Andi Gilang harus melalui Q1 karena dari kombinasi catatan waktu, ia berada di peringkat 80.
Dalam 2 lap yang dilakukan Gilang, ia sudah menempatkan diri di peringkat keempat, posisi terakhir untuk lolos ke Q2 MotoGP Styria 2020.
Q1 complete with Somkiat Chantra the fastest of all! ????@tetsuta45 escapes into Q2 along with @hector_garzo and Stefano Manzi! ????#Moto2 | #AustrianGP ???? pic.twitter.com/lePiWRLmQw
— MotoGP™???? (@MotoGP) August 22, 2020
Namun Andi Gilang hanya menempati peringkat ke-8 pada sesi Q1, yang berarti ia akan memulai lomba dari grid ke-22.
Cukup menjanjikan mengingat Gilang tipikal pembalap yang bagus saat start.
Berbeda dengan rekan setimnya, Somkiat Chantra yang tercepat di Q1 dan lolos ke Q2.
Meski tidak lolos ke Q2, Andi Gilang mendapatkan apresiasi dari Manajer Timnya, Hiroshi Aoyama.
Menurutnya, Andi Gilang sedang dalam performa yang baik dan melakukan peningkatan yang baik.
Baca Juga: Aleix Espargaro Goda Andrea Dovizioso Untuk Gabung Aprilia di MotoGP 2021
Bahkan, komentator Moto2 Styria 2020 pun kerap kali menyebut nama Andi Gilang dan memujinya.
Sedangkan di sesi Q2, persaingan posisi pertama terpusat kepada Jorge Martin (Red Bull KTM Ajo) dan Aron Canet (Openban Aspar Team).
Aron Canet mencatatkan 1;28,787 dalam 10 menit terakhir sesi kualifikasi Q2 Moto2 Stiria.
Sampai sesi kualifikasi selesai, catatan waktu Aron Canet tidak tergeser.
Ia berhak menjadi pole seater dalam musim debutnya di Moto2.
Baca Juga: Tak Maksimal di Hari Pertama MotoGP Stiria 2020, Fabio Quartararo Belum Temukan Setelan Terbaik
Jorge Martin yang melakukan hot lap, justru melakukan kesalaha di sektor terakhir, sehingga gagal membungkus pole posution.
Sedangkan rekan setim Jorge Martin, Tetsuta Nagashima melengkapi posisi terakhir di barisan terdepan Moto2 Stria besok.
Untuk Andi Gilang, semangat balapnya di Moto2 Styria 2020 ya!
HASIL KUALIFIAKSI MOTO2 STIRIA 2020