Valentino Rossi Ikutan Kritik Stewards Soal Track Limit di MotoGP Stiria 2020

Rezki Alif Pambudi - Senin, 24 Agustus 2020 | 20:15 WIB

Valentino Rossi kritik Stewards soal track limit di MotoGP Stiria 2020 (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - FIM MotoGP Stewards benar-benar jadi bulan-bulanan dalam 2 balapan di Red Bull Ring selama 2 pekan terakhir.

Usai tekanan besar soal penalti Johann Zarco di MotoGP Austria, FIM MotoGP Stewards semakin jadi bulan-bulanan gara-gara keputusan kontroversialnya di MotoGP Stiria.

Pada gelaran MotoGP Stiria, Stewards terkesan plin-plan dan membuat keputusan yang mengundang kontroversi.

Di kelas Moto2, Jorge Martin harus gigit jari setelah kemenangannya dianulir karena melewati area hijau atau track limit di lap terakhir balapan.

Baca Juga: Sirkuit Red Bull Ring Selalu Jadi Tempat Angker Bagi Yamaha

Tentu saja hal ini menimbulkan kontroversi, tapi langsung tertutupi oleh balapan MotoGP yang berlangsung setelah Moto2.

Nah, di MotoGP, Stewards tidak memberikan penalti ke Pol Espargaro yang bahkan menyentuh area hijau di tikungan terakhir lap terakhir balapan.

Tentu Suzuki geram dan merasa podium Joan Mir dirampok oleh Stewards.

Selain Suzuki, Stewards banyak diserang juga, karena terkesan pilih kasih, plin-plan, dan aturannya sangat karet.