Baca Juga: Valentino Rossi Semprot Jorge Lorenzo Puji Andrea Dovizioso dan Cal Crutchlow
Lalu tentang Valentino Rossi, tentunya pendapat berbeda yang diungkap, terutama tentang merosotnya performa The Doctor dengan beberapa kali tidak finish di MotoGP 2020 ini.
"Valentino Rossi, saya khawatir dia sekarang telah mencapai akhir karirnya," bilang Reggiani yang sejak tahun 1984-1993 membalap di kelas GP250.
Menurutnya, hal tersebut dilihat dari berbagai fakta yang dialami juara dunia sembilan kali itu.
Termasuk pencapaian di MotoGP Valencia 2020 lalu ketika finish di posisi 12.
Baca Juga: Joan Mir Jadi Juara Dunia MotoGP 2020, Bakal Pakai Nomor 1 di MotoGP 2021? Nomor Keramat!
"Saya juga melihat fakta bahwa itu (Rossi) ada di belakang (pembalap) Yamaha yang lain," kata Reggiani.
"Motornya bagus, masalahnya adalah untuk memahami bannya bagus, tapi mereka tidak berhasil," pungkas pria kelahiran 1959 itu.