OtoRace.id - Pembalap Tim Red Bull, Max Verstappen, mengakui bahwa ajang balap MotoGP kini berjalan jauh lebih menarik dari Formula 1 (F1).
Max Verstappen mengaku iri melihat persaingan di MotoGP yang berjalan jauh lebih ketat dan bisa melibatkan banyak pembalap.
Perebutan podium di setiap balapan MotoGP memang berjalan sangat sengit.
Bahkan, pembalap yang tampil buruk di kualifikasi masih bisa punya peluang untuk merebut hasil manis.
Pada ajang balap F1, kualifikasi sangatlah menentukan karena tak banyak perubahan posisi yang terjadi dari garis start hingga balapan berakhir.
Untuk mengatasi hal tersebut, F1 akan menerapkan sejumlah regulasi teknis baru untuk tahun 2022 terkait dengan desain mobil balap.
Selain itu, penyelenggara F1 juga menetapkan pembatasan anggaran dan membuat struktur baru untuk uang hadiah demi menghindari kesenjangan antara tim.
Pembalap asal Belanda tersebut berharap bahwa kondisi persaingan di F1 bisa semenarik di MotoGP.