Gerry Salim Curhat Masalah Gaji di 2020 dan Kesiapannya di ARRC 2021

Didit Abdillah - Minggu, 31 Januari 2021 | 08:37 WIB

Gerry Salim banyak ceritakan pengalaman dan persiapannya di masa pandemi (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Selama 2020, banyak balapan yang dibatalkan karena pandemi Covid-19 yang sedang tinggi-tingginya di berbagai negara. 

Termasuk Asia Road Racing Championship (ARRC) yang hanya menggelar satu seri pembuka di sirkuit Sepang, Malaysia Maret 2020 silam. 

Namun skuat Honda dari berbagai negeri, kecuali tim Honda asal Malaysia, Musashi Boon Siew Honda yang masih bisa balapan karena tidak perlu melakukan penerbangan. 

Tim yang batal termasuk Honda Asia Dream Racing (HADR) yang menduetkan Zaqhwan Zaidi dan Gerry Salim

Baca Juga: Legenda MotoGP Ini Siap Gantikan Posisi Davide Brivio di Suzuki. Tapi...

Seharusnya pada 2020, Gerry Salim akan debut di kelas Asia Superbike (ASB1000) dengan motor Honda CBR1000RR-R. 

"Seharusnya tahun lalu udah debut di Asia Superbike kan, tetapi karena pandemi, semuanya jadi batal, padahal saya sudah penasaran sama motornya," kata Gerry Salim. 

"Kalau versi standarnya (Honda CBR1000RR-R) saya sudah coba, tapi versi yang siap balapnya, belum coba," lanjutnya pada OtoRace. 

Namun yang jadi pertanyaan adalah mengenai upah kontrak per tahun yang dijanjikan pada awal 2020. 

Baca Juga: Selain M. Fadli, Ini Pembalap yang Mengalami Kecelakaan Keras dan Tetap Bangkit, Salut!