Marc Marquez Sempat Tolak Terima Gaji dari Honda, Pengamat MotoGP: Itu Cuma Pencitraan!

Nur Pramudito - Senin, 15 Februari 2021 | 15:30 WIB

Marc Marquez sempat menolak menerima gaji dari Honda di MotoGP 2020, Pengamat MotoGP, Carlo Penat sebut itu cuma Pencitraan (Nur Pramudito - )

Marquez merasa tidak enak menerima gaji dari dari Honda karena tidak bisa menyelesaikan satu balapanpun di musim 2020.

Harus diakui, hal ini sangat jarang ada di dunia olahraga secara umum.

Namun, pabrikan motor terbesar di dunia ini tetap memberikan gaji Marc Marquez di MotoGP 2020.

Namun, hal tersebut malah membuat Carlo Penat kembali melontarkan kritik pedas kepada Marc Marquez.

Baca Juga: Habis Hari Valentine, Francesca Sofia Novello Beberkan Sifat 'Bucin' Valentino Rossi

Sebelumnya, Carlo Penat membuat heboh dengan mengatakan bahwa cedera yang dialami Marc Marquez hanya akal-akalan.

Carlo Pernat menganggap sang pembalap berbohong soal penyebab lengan kanan patah dengan alasan menutup jendela.

Kali ini, sasaran kritiknya adalah niat The Baby Alien untuk menolak menerima gaji dari Honda untuk MotoGP 2020.

"Itu adalah langkah politik yang paling klasik. Saya juga akan melakukan hal yang sama," ujar Penat dikutip OtoRace.id dari GPOne.com.

Baca Juga: Tak Cuma Balap Motor. Yamaha Juga Pernah Balapan F1, Percaya Gak?