Valentino Rossi Jelaskan Penyebab Dirinya Terjatuh di MotoGP Catalunya 2021

Nur Pramudito - Senin, 7 Juni 2021 | 15:10 WIB

Valentino Rossi jelaskan penyebab dirinya terjatuh di tikugnan 10 saat balapan MotoGP Catalunya 2021 (Nur Pramudito - )

"Harapan datang saat kami bisa tampil cepat di FP3 dan FP4 menggunakan ban hard," jelas Rossi.

Namun, Rossi mengatakan kenyataan berbeda saat balapan.

"Saat balapan saya tidak langsung mendapatkan grip yang diinginkan. Saya sangat lambat," ungkap Rossi.

Lebih lanjut, Rossi menjelaskan penyebab dirinya terjatuh di tikungan 10.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Catalunya 2021: Miguel Oliveira Bawa KTM Menang, Fabio Quartararo Kena Penalti, Valentino Rossi Crash

"Saya mengalami masalah dengan akselerasi, bahkan saat pengereman," terangnya.

"Ban sering slip, yang membuat motor bergetar dan pada akhirnya saya terjatuh. Mengecewakan karena berharap dapat hasil lebih baik," ujar Rossi.

Lalu, Rossi memberikan gambaran tentang tes MotoGP 2021 di sirkuit Catalunya, Spanyol hari ini, Senin (7/6/2021).

"Saya akan mencoba ban hard lagi dan juga medium. Kami pun seharusnya memiliki sesuatu dari Yamaha, namun saya belum tahu apa itu," pungkas Rossi.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)