"Kami pantas mendapatkan pembalap tangguh karena sudah bekerja keras. Kini, kami tidak terlalu jauh tertinggal dari para pabrikan papan atas," terangnya.
Setelah hukuman Andrea Iannone karena doping diperpanjang, Direktur Motorsport Aprilia Massimo Rivola memang terus berusaha mencari pengganti yang sepadan untuk mendampingi Aleix Espargaro.
Akhir musim lalu, Andrea Dovizioso yang hengkang dari Ducati dan Cal Crutchlow yang memutuskan mundur sebagai pembalap aktif di LCR Honda, menjadi incaran.
Tetapi semua target meleset, termasuk penolakan dari sejumlah pembalap di kelas Moto2.
Baca Juga: Breaking News: Maverick Vinales dan Yamaha Resmi Berpisah Untuk MotoGP 2022
Aprilia akhirnya memilih Lorenzo Savadori ketimbang Bradley Smith untuk mengendarai RS-GP kedua sekaligus pendamping Aleix Espargaro.
"Saya kesal saat sejumlah pembalap Moto2 tidak mau bergabung dengan kami. Saya menyukai Aprilia dan proyek ini," ucap Aleix.
"Saya rasa para pembalap Moto2 itu menyia-nyiaan kesempatan besar dan tidak akan senang nantinya jika turun di MotoGP," pungkasnya.
Kini, dengan keputusan meninggalkan Yamaha, Vinales jelas menjadi salah satu pembalap yang menarik bagi siapa pun, termasuk Aprilia.