Kursinya Terancam Diserobot Valentino Rossi di MotoGP 2022, Marco Bezzecchi Komentar Begini

Nur Pramudito - Sabtu, 24 Juli 2021 | 07:37 WIB

Terkait peluangnya promosi ke MotoGP 2022 bersama tim milik Valentino Rossi, Marco Bezzecchi mengakui belum mulai mendiskusikan masa depannya (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Tim milik Valentino Rossi, VR46 ini sudah pasti mengikuti MotoGP 2022.

Luca Marini sudah dipastikan mendapatkan satu motor dari tim VR46.

Sementara, satu lagi rencananya akan diberikan kepada Marco Bezzecchi yang menjadi kandidat.

Musim ini, Marco Bezzecchi bersaing di kelas Moto2 dengan membela tim Sky Racing Team VR46.

Baca Juga: Marc Marquez Sindir Fabio Quartararo yang Tampil Konsisten di MotoGP 2021

Pembalap berusia 22 tahun tersebut menjadi anak didik dari VR46 Racing Academy yang dimiliki oleh Valentino Rossi.

Marco Bezzecchi kini tengah bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia Moto2.

Ia menempati posisi ketiga, tertinggal 56 poin dari Remy Gardner (Red Bull KTM Ajo) yang memimpin klasemen sementara.

Karena masih ingin fokus dalam memperebutkan gelar juara dunia, sehingga Marco Bezzecchi belum mau membicarakan soal masa depannya di MotoGP.

Baca Juga: Satu Kandidat Hilang, Ini Calon Kuat Pengganti Maverick Vinales di Yamaha