Nilai oktan bensin motor MotoGP bisa dibilang tidak terlalu tinggi.
Malah ada pabrikan yang sengaja memakai bahan bakar MotoGP dengan nilai oktan tidak terlalu tinggi.
Kenapa di ajang MotoGP dibatasi tidak terlalu tinggi?
Itu untuk menghindari lambatnya proses pembakaran yang disebabkan bahan bakar dengan nilai oktan terlalu tinggi.
Baca Juga: Fabio Quartararo Tak Takut Dengan Ducati di MotoGP Styria 2021
Bahan bakar nilai oktan terlalu tinggi akan lambat dibakar karena perlu kompresi tinggi juga.
Akibatnya kompresi tinggi membuat panas dan tekanan mesin jadi tinggi juga.
Ini sangat merugikan motor MotoGP yang perlu ketahanan dipakai puluhan lap.
Oleh karena itu angka oktannya cukup yang rendah saja supaya motor MotoGP kompresinya tak terlalu tinggi dan awet.