OtoRace.id - Mantan pembalap MotoGP, Mick Doohan, mengharapkan Jack Miller menjadi juara dunia pada MotoGP 2022.
Pada awal musim ini, Jack Miller dianggap sebagai salah satu kandidat kuat peraih gelar MotoGP 2021.
Publik pun semakin yakin setelah Jack Miller meraih dua kemenangan secara beruntun di MotoGP Spanyol dan MotoGP Prancis.
Namun selepas dua seri tersebut, performanya malah merosot dan makin tak konsisten sehingga kehilangan peluang untuk meraih gelar juara MotoGP 2021.
Baca Juga: Demi Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Andrea Dovizioso Akui Berani Ambil Risiko Besar
Justru rekan setim Jack Miller, Francesco Bagnaia, menjadi satu-satunya pembalap yang masih bisa menjegal upaya Fabio Quartararo untuk keluar sebagai juara dunia MotoGP 2021.
Selain itu, Miller juga beberapa kali kesulitan untuk bersaing dengan sesama penunggang motor Ducati Desmosedici, Johann Zarco dan Jorge Martin.
Beberapa petinggi Ducati bahkan telah mengisyaratkan jika posisinya dapat terancam dengan performa solid yang kerap ditunjukkan Martin.
Kendati ia mengaku tak khawatir dengan penampilan kuat rookie Pramac Ducati itu, Mick Doohan, mengatakan bahwa musim depan akan menjadi periode kritis bagi Miller.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Sulit Terima Kenyataan Valentino Rossi Bakal Pensiun dari MotoGP
Hal tersebut disebabkan karena musim 2022 akan menjadi tahun terakhir kontraknya.
"Saya berharap, apa pun itu, Jack akan mampu menyelesaikan semua yang menjadi kekhawatiran tahun depan karena dia perlu benar-benar tampil maksimal," ujar Doohan dikutip OtoRace.id dari Speedcafe.
Doohan pun menyatakan jika Miller punya potensi untuk menjadi juara dunia MotoGP.
Hanya saja Miller diharuskan untuk menemukan 'bagian yang hilang' demi mewujudkannya
"Kami berharap dia sedikit lebih konsisten. Dia pebalap yang sangat cepat, tidak ada keraguan tentang itu, dan memiliki kontrol motor yang hebat," tutur Doohan.
"Saya tidak tahu apakah (masalah) dari sisi mental atau apa, namun yang pasti dia memiliki kemampuan menjadi juara dunia. Ini hanya masalah menyatukan semuanya," terangnya.
"Saya tidak tahu apa yang dilewatkannya, sebab saya jarang menonton balapan dan tidak banyak kontak dengannya," pungkasnya.