Jadi Juara Dunia MotoGP 2021, Yamaha Siap Pagari Fabio Quartararo dengan Kontrak Baru

Nur Pramudito - Jumat, 29 Oktober 2021 | 06:21 WIB

Jadi Juara Dunia MotoGP 2021, Yamaha siapkan kontrak baru untuk pagari Fabio Quartararo dari godaan pabrikan lain (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Managing Director Yamaha, Lin Jarvis, siap mengamankan kontrak Fabio Quartararo bersama timnya yang akan berakhir tahun depan.

Lin Jarvis tak ingin kehilangan Fabio Quartararo yang baru saja merebut gelar juara dunia MotoGP 2021.

Pencapaian Fabio Quartararo membawa Yamaha memutus puasa gelar yang terakhir didapatkan pada 2015.

Yamaha pada musim itu bahkan menempatkan dua pembalapnya, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, di peringkat teratas klasemen.

Baca Juga: Hampir Harapan Palsu, Aramco dan VR46 Team Kini Temui Titik Terang Kembali

Pada tahun berikutnya Marc Marquez dan Repsol Honda mengambil alih posisi takhta juara. Dominasi mereka berlangsung selama empat tahun beruntun hingga 2019.

Tahun berikutnya Yamaha dijagokan merebut gelar juara setelah dua kemenangan beruntun yang dibukukan Quartararo serta absennya Marquez karena cedera parah.

Namun, inkonsistensi performa dan skandal klep ilegal mewarnai kegagalan Yamaha menyabet prestasi yang sudah lama mereka impikan.

Gelar juara pada akhirnya diamankan pabrikan asal Iwata, Jepang, itu pada tahun ini.

Baca Juga: Bos Yamaha Sebut Banyak Kemiripan Fabio Quartararo dan Valentino Rossi

Quartararo segera nyetel dengan tim pabrikan dan hampir tak pernah absen bersaing di posisi depan sepanjang musim ini.

Total 10 hasil podium dengan 5 kemenangan dibukukan pembalap berkebangsaan Prancis itu dalam 16 seri yang sudah berlangsung pada musim ini.

Keberhasilan Quartararo mempersembahkan gelar juara membuat Yamaha bertekad untuk memperpanjang kontrak sang pembalap.

Kontrak Quartararo bersama tim pabrikan Yamaha akan selesai pada akhir musim depan. Artinya, kalau perlu negosiasi sudah harus dimulai dari sekarang.

Baca Juga: Akhirnya Terungkap, Sang Bos Beberkan Alasan Perpisahan Petronas dan Sepang Racing Team

Lin Jarvis pun berharap Quartararo bisa memperkuat Yamaha dalam jangka waktu yang lama.

"Tujuan kami mempertahankan dia di tim Yamaha selama bertahun-tahun," kata Lin Jarvis, dikutip OtoRace.id dari Corsedimoto.com.

"Itulah sebabnya dia bergabung dengan tim pabrikan. Anda tidak akan pernah tahu perkembangan karier pembalap muda sekarang," jelasnya.

"Dia pria yang hebat, salah satunya karena karakternya. Tetapi itu bukan satu-satunya, keunggulan lain yang dimilikinya adalah bakat," tutupnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)