Ducati Banyak Berhutang Pada Sosok Enea Bastianini, Target Baru Rider Pabrikan?

Didit Abdillah - Minggu, 31 Oktober 2021 | 11:11 WIB

Enea Bastianini calon kuat rookie of the year dengan konsistensi paling tinggi dan bersumbang besar bagi Ducati. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Sosok Enea Bastianini benar-benar menyelamatkan muka Ducati pada balapan kampung halamannya, MotoGP Emilia Romagna 2021 di Misano, Italia (24/10). 

Ia bisa finish di posisi ketiga kala pembalap Ducati terhempas dari tiga besar, padahal Ducati Lenovo Team, Jack Miller dan Francesco Bagnaia serta Luca Marini bisa membawa Ducati Desmosedici GP start di barisan depan. 

Enea Bastianini start dari posisi 16, tetapi bisa konsisten mendahului para rivalnya. 

Pun pembalap Avintia Racing ini juga bersaing dengan juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo pada lap terakhir guna mendapatkan podium ketiga. 

Baca Juga: Gagal di Kategori Pembalap, Ducati Fokus Incar Juara Dunia Konstruktor dan Tim di MotoGP 2021

Alhasil Enea Bastianini juga menyumbang andil bagi menjaga posisi Ducati di puncak klasemen pabrikan. 

"Sekarang pentingnya poin bagi Ducati di klasemen konstruktor adalah yang terpenting, sehingga kami berutang banyak pada Enea Bastianini," kata Paolo Ciabatti. 

"Dia bisa mendapatkan hasil yang sangat baik, juga untuknya secara pribadi karena jadi tertinggi dibandingkan para rookie," lanjut Direktur Olahraga Ducati Corse itu dilansir dari Paddock GP. 

Baca Juga: Jelang WorldSBK Indonesia 2021, Ketua IMI Pastikan Bendera Merah Putih Berkibar di Sirkuit Mandalika