Davide Brivio Dikabarkan Balik ke Suzuki, Joan Mir Senang

Didit Abdillah - Minggu, 31 Oktober 2021 | 12:05 WIB

TIdak kerasan di ajang balap F1, Davide Brivio dikabarkan akan kembali ke MotoGP, balikan dengan Suzuki? (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Kabar Davide Brivio yang tidak begitu apik kala berkiprah di F1 bersama Alpine dikabarkan akan segera resign dari kancah jet darat. 

Desas-desus mengenai Davide Brivio yang akan hijrah dari Alpine F1 Team juga tesebar kabar akan kembali ke kancah MotoGP. 

Suzuki, tim terakhir yang ditinggalkan Davide Brivio pun siap menerimanya kembali sebagai Manajer Tim. 

Pasalnya Team Suzuki Ecstar pasca ditinggalkan Davide Brivio benar-benar mengalami penurunan performa. 

Baca Juga: Gagal di Kategori Pembalap, Ducati Fokus Incar Juara Dunia Konstruktor dan Tim di MotoGP 2021

Baik Alex Rins dan Joan Mir belum ada yang meraih kemenangan sama sekali sampai MotoGP 2021 menyisakan dua seri. 

Bahkan selepas MotoGP Amerika (10/10), Joan Mir dipastikan sudah kehilangan gelar juara dunia dan kini bersaing sebagai runner-up MotoGP 2021. 

Dengan kembalinya sosok Davide Brivio, jelas Joan Mir akan sangat senang menerimanya kembali. 

"Saya rasa, tim Jepang seperti Suzuki benar-benar membutuhkan sosok seperti Davide Brivio," tutur Joan Mir dilansir dari Paddock GP.

Baca Juga: Jelang WorldSBK Indonesia 2021, Ketua IMI Pastikan Bendera Merah Putih Berkibar di Sirkuit Mandalika