Hasil FP3 MotoGP Algarve 2021 - Francesco Bagnaia Tercepat, Asapi Fabio Quartararo dan Joan MIr

Nur Pramudito - Sabtu, 6 November 2021 | 18:05 WIB

Francesco Bagnaia menjadi yang tercepat pada sesi FP3 MotoGP Algarve 2021 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia menjadi yang tercepat pada sesi FP3 MotoGP Algarve 2021, Sabtu (6/11/2021).

Tidak ingin membuang waktu, para pembalap langsung terjun ke lintasan sejak awal sesi FP3 MotoGP Algarve 2021.

Pada sesi FP3 MotoGP Algarve 2021, sebanyak 10 pembalap dengan catatan waktu kombinasi tercepat akan lolos ke kualifikasi dua (Q2).

Jorge Martin (Pramac Racing) menempati posisi tercepat dengan membukukan 1 menit 42,407 detik.

Baca Juga: Performa Buruk, Valentino Rossi Ungkap Kesulitannya di Hari Jumat MotoGP Algarve 2021

Memasuki 7 menit sesi berjalan, giliran Joan Mir yang menempati posisi tercepat (Suzuki Ecstar) menempati posisi tercepat.

Tak berselang lama, Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) sempat menempati posisi pertama sebelum digeser Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) memasuki 10 menit sesi berjalan.

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) lalu berada di urutan kedua saat memasuki 15 menit sesi berjalan.

Di sisi lain, Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) sementara menempati posisi ketujuh.

Baca Juga: Wow, Sebanyak 25 Kontainer Logistik Untuk WorldSBK Indonesia 2021 Akan Tiba di Sirkuit Mandalika