Rumah Paling Jauh, Jack Miller Cemaskan Padatnya Jadwal MotoGP 2022

Nur Pramudito - Rabu, 1 Desember 2021 | 13:11 WIB

Rumah paling jauh, Jack Miller mencemaskan padatnya jadwal MotoGP 2022 yang akan terdiri dari 21 seri (Nur Pramudito - )

Ketatnya aturan keluar-masuk bagi penduduk Australia di negaranya sendiri juga bikin Miller tak mudik pada musim panas, hingga harus melewatkan pernikahan sang adik.

Ia baru pulang pada 21 November lalu, usai tes MotoGP di Sirkuit Jerez.

Menurut Miller, keberadaan dan dukungan sanak keluarga sangatlah penting bagi banyak pembalap dan mekanik, termasuk dirinya.

"Jelas situasi ini bikin saya cemas dan saya tak sabar untuk pulang. Sembari menunggu, saya tak bisa melakukan apa-apa selain mencoba tetap sibuk," curhat Miller dikutip OtoRace.id dari Motorsport-total.

Baca Juga: Federal Oil Mau 'Bikin Bangga Indonesia' di Musim MotoGP 2022

Rider berusia 26 tahun ini juga tak memungkiri bahwa menjadi pembalap motor, apalagi berlaga di kejuaraan sekelas MotoGP, adalah impian tiap peserta.

Namun, di balik situ semua tentu ada pengorbanan besar, baik secara material, fisik, maupun mental, yang tak diketahui banyak orang.

"Situasi ini jelas tak mudah, namun tak ada yang bisa kami lakukan untuk mengatasinya," terangnya.

"Kami semua jelas punya pekerjaan yang fantastis, mengendarai motor dalam balapan, dan itu adalah impian saya. Tapi tentu juga ada aspek-aspek negatifnya," tutur Miller.

Baca Juga: Menarik, Jorge Lorenzo Akan Balap Bareng Valentino Rossi di MotoRanch