Baca Juga: Sandiaga Uno Tinjau Sirkuit Mandalika, Pengaspalan Ulang Ditargetkan Selesai Sesuai Jadwal
Boy Arbi nantinya akan membesut Honda Supra GTR garapan Mlethiz MBKW2 yang juga racikan mesinnya sudah ia rasakan tahun lalu.
Sepanjang kariernya sejak 2015, Boy Arbi memang sudah terbiasa dengan motor-motor bikinan Honda.
Dari sejak ia membela Kawahara Honda sudah menggunakan Honda Sonic dan beberapa kali melakukan riset Honda Supra GTR.
Baru menggunakan motor itu untuk balapan pada saat membela H.Putra 969 Racing Team dengan meraih podium kedua pada Piala Presiden 2021 lalu.
Hingga akhirnya pembalap asal Pekanbaru, Riau itu akan berseragam ART Jogja di tahun ini.
Baca Juga: Andalkan Sembilan Pembalap, Ini Skuat ART Jogjakarta di Musim Balap 2022