Diasapi Enea Bastianini di MotoGP Inggris 2022, Jorge Martin Tetap Tenang

Nur Pramudito - Selasa, 9 Agustus 2022 | 20:20 WIB

Diasapi Enea Bastianini di balapan MotoGP Inggris 2022, Jorge Martin tetap tenang dalam perebutan kursi tim pabrikan Ducati (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin harus rela diasapi Enea Bastianini dari tim Gresini Racing di balapan MotoGP Inggris 2022.

Namun, Jorge Martin enggan terlalu memikirkan hasil balapannya di MotoGP Inggris 2022 yang lebih buruk dari Enea Bastianini.

Bersaing memperebutkan kursi tim pabrikan Ducati, Jorge Martin dan Enea Bastianini berusaha menujukkan performa terbaiknya di MotoGP Inggris 2022.

Menurut Jorge Martin, hasil MotoGP Inggris 2022 bukan jadi penentu siapa yang akan ditunjuk promosi ke tim pabrikan Ducati pada musim 2023.

Sebagaimana diketahui, Jorge Martin dan Enea Bastianini merupakan dua nama teratas yang menjadi calon pembalap Ducati Lenovo di MotoGP 2023.

Salah satu dari mereka bakal mengisi posisi yang ditinggalkan Jack Miller, yang sudah resmi hijrah ke Red Bull KTM musim depan.

Dalam balapan di Sirkuit Silverstone, Inggris, Bastianini sukses mengungguli Martin.

Pembalap Gresini Ducati itu finis di posisi keempat, mengasapi Martin yang ada di urutan kelima.

Padahal, Martin sebelumnya sempat berada di zona podium di awal balapan MotoGP Inggris 2022.

Dilanda masalah pada ban belakang, Martin akhirnya terpaksa harus puas menyelesaikan balapan di posisi kelima usai disalip oleh Bastianini menjelang lap-lap akhir.

Baca Juga: Finis di Depan Jorge Martin di MotoGP Inggris 2022, Enea Bastianini Harap Segera Dilirik Pabrikan Ducati

Kendati demikian, Martin tetap optimis dirinya masih memiliki peluang untuk promosi ke tim pabrikan Ducati musim depan.

Sebab menurutnya, hasil balapan di Silverstone atau balapan selanjutnya di Austria, bukanlah penentu untuk memutuskan siapa yang berduet dengan Francesco Bagnaia tahun depan.

"Saya tidak berpikir Ducati akan memutuskan masa depan saya karena balapan ini atau Austria," kata Martin dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Kami hanya ingin mendapatkan hasil yang bagus dan kami melakukannya di Silverstone," jelas Martin.

"Saya melakukan yang terbaik, hanya itu yang bisa saya lakukan," pungkas Martin.

Dari segi klasemen MotoGP 2022, Martin duduk di posisi 12 dengan 81 poin dengan koleksi dua podium.

Sedangkan Bastianini di peringkat keempat dengan 118 poin dan telah meraih tiga kemenangan musim ini.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)