BREAKING NEWS - Honda Team Asia Umumkan Pembalap Moto3 2023 Mario Aji Dipertahankan

Didit Abdillah - Rabu, 28 September 2022 | 10:55 WIB

Mario Aji (kanan) dan Taoiyo Furusato dipertahankan Honda Team Asia untuk Moto3 2023 berdasarkan prestasi mereka. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Menuju MotoGP Thailand 2022, Honda Team Asia merampungkan kontrak dan mengumumkan skuat pembalapnya untuk Moto3 2023

Berdasarkan prestasi dan pencapaian kedua pembalapnya, Mario Aji dan Taiyo Furusato yang baru debut tahun ini, keduanya terbilang menjanjikan untuk Moto3 2023. 

Tak pelak apresiasi dan jaminan layak disematkan kepada Mario Aji dan Taiyo Furusato untuk berkiprah semusim lagi di Moto3 2023. 

Jelas menjadi sebuah pencapaian tersendiri bagi Mario Aji yang notabene asal Magetan, Jatim karena dua musim di Moto3. 

Pencapaian yang belum pernah ada di pembalap-pembalap Indonesia sebelumnya kala dua tahun berkiprah di kelas yang sama pada kancah MotoGP. 

"Sangat senang bisa tetap berada di tim ini, berarti mereka percaya akan kapabilitas saya untuk kompetitif di musim selanjutnya," tutur Mario Aji. 

"Tahun ini saya agak kesulitan dengan kondisi fisik saya dan ini menjadi tugas besar untuk musim dingin nanti," imbuhnya dalam rilis Honda Team Asia. 

"Juga saya mendapatkan banyak pengalaman saat mencetak beberapa point penting, serta start dari barisan depan saat home race di Mandalika," Mario Aji menambahkan. 

Selain skuat Moto3, Honda Team Asia juga mengumumkan duet pembalap untuk Moto2 yang masih mempertahankan Somkiat Chantra dan Ai Ogura. 

Baca Juga: Bos Aprilia Sesalkan Kelalaian Teknisi saat Tangani Motor Aleix Espargaro di MotoGP Jepang 2022

 

Keduanya punya prestasi yang cukup membanggakan musim ini, Somkiat Chantra meraih satu kemenangan. 

Sedangkan Ai Ogura sudah meraih tiga kemenangan dan calon kandidat juara dunia musim ini. 

"Skuat pembalap di Moto3 dan Moto2 masih kami pertahankan atas kapabilitasnya masing," ucap Hiroshi Aoyama, Manajer Honda Team Asia. 

"Di Moto3 kami punya rookie yang menjanjikan, sedangkan di Moto2 kedua pembalap kami sangat kompetitif untuk podium," pungkasnya. 

Baca Juga: 2 Fakta Danilo Petrucci yang Disupport Ducati Tapi Bisa Gabung Suzuki di MotoGP Thailand 2022