OtoRace.id - Meski di MotoGP Amerika 2019 Valentino Rossi mampu finish di posisi 2, namun bagi tim Monster Energy Yamaha MotoGP itu agak disayangkan.
Apalagi, sebenarnya kemenangan untuk Rossi itu sudah di depan mata, pasca jatuhnya Marc Marquez (Repsol Honda).
Begitu juga dengan 'kesialan' yang dialami Maverick Vinales ketika melakukan jump start.
Padahal menurutnya, itu bukan faktor human error karena dirinya sudah menekan penuh tuas kopling.
(Baca Juga : Pembalap Motocross Tidak Asal Jumping, Ada Hitung-hitungan Fisikanya Sob!)
Untuk itu, Team Director Monster Energy Yamaha MotoGP buka suara mengenai 'kesialan' yang dialami dua pembalapnya.
"Hari ini adalah pengalaman yang sangat beragam bagi tim, hasil-bijaksana. Valentino benar-benar melakukan semua yang dia bisa untuk mendapatkan kemenangan," ujar Massimo Meregalli.
"Ini memalukan - juga untuk tim, tetapi terutama untuknya - bahwa dia baru saja melewatkan (podium 1). Sangat dekat! Meski begitu, mengambil posisi kedua berturut-turut kedua sangat baik, jadi kami merasa terdorong untuk terus bekerja dengan baik," tambahnya.
Menurutnya, seperti hal yang sering terjadi di MotoGP, bahwa kesalahan kecil dapat memiliki efek bola salju dan membuat lebih banyak masalah.
(Baca Juga : Benarkah Balapan di Sirkuit Austin Itu Melelahkan? Begini Penjelasan Dimas Ekky)
Begitu juga dengan yang dialami Vinales ketika melakukan dua kali kesalahan
Yang pertama, jump start dan yang kedua salah melakukan proses penalti.
"Setelah jump start, Maverick kehilangan banyak waktu karena ride through penalty dan long lap penalty yang tidak perlu dilakukannya," jelas Meregalli.
Namun tim pun tahu setelah melihat hasil catatan waktu yang dilakukan Vinales, bahwa pembalap nomor 12 itu bisa jadi penantang kuat di MotoGP Amerika jika tak melakukan kesalahan.
"Jadi, pada akhirnya ada beberapa poin pembelajaran setelah pengalaman ini, tetapi saya pikir satu hal positif utama yang dapat kita ambil dari akhir pekan ini adalah kinerja motor secara keseluruhan," jelasnya.
"Kami telah membuat langkah lain dan berharap untuk mengkonfirmasi perbaikan di babak selanjutnya di Jerez," tutup Meregalli.