OtoRace.id - Jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika, kehebohan terjadi di media sosial.
Sebab, ada satu insiden tidak mengenakkan yang menimpa tim Aruba.it-Racing-Ducati jelang gelaran WorldSBK Indonesia 2021, 19-21 November.
Insiden tersebut adalah pembongkaran motor Ducati Panigale V4 R milik pembalap Aruba.it Ducati, Michael Ruben Rinaldi, dilakukan oleh oleh oknum tidak bertanggung jawab.
Aksi unboxing sembarangan yang terjadi di Sirkuit Mandalika sudah sampai ke telinga Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti.
Jadi enggak heran kalau Paolo Ciabatti sampai marah atas insiden tersebut.
Setelah ditelusuri, ternyata momen pembukaan kargo berisi Ducati Panigale V4 R yang dilakukan bersama pihak Bea Cukai.
Hal tersebut diketahui melalui sebuah postingan di kolom komunitas channel Youtube Soul Kuta Lombok.
"Motor di-unboxing oleh pihak bea cukai untuk mengecek kelengkapan dokumen," tulis channel Youtube Soul Kuta Lombok.
Baca Juga: Pol Espargaro Mulai Melesat, Bos Repsol Honda Beri Target Baru di MotoGP Valencia 2021
Lebih lanjut, kondisi kargo Panigale V4 R milik tim Aruba.it-Racing-Ducati sudah dalam kondisi terbuka saat pengambilan gambar dilakukan.
Atas insiden yang tidak mengenakkan ini, channel Youtube Soul Kuta Lombok pun meminta maaf sebesar-besarnya.
Sekarang, video yang menampilkan Ducati Panigale V4 R milik tim Aruba.it-Racing-Ducati sudah di-take down oleh channel Youtube Soul Kuta Lombok.
Belum sampai situ saja, pernyataan yang ditulis channel Youtube itu juga sempat diedit beberapa jam setelah diposting.
Baca Juga: Jajal Langsung Riding di Pertamina Mandalika International Street Circuit Jelang WSBK Indonesia 2021
Meski demikian, pernyataan ini sudah diperkuat dengan beberapa foto proses pengecekan motor para pembalap yang diunggah akun Instagram @beacukaimataram pada Rabu (10/11/2021).
Dalam postingan akun Instagram @beacukaimataram terlihat sejumlah petugas dari Bea Cukai Mataram sedang memeriksa kargo berisikan motor yang akan berlaga di WorldSBK Indonesia 2021.