Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Sonic Jawara Kelas Pemula di Kejurnas MotoPrix Sumatera

Didit Abdillah - Jumat, 15 Februari 2019 | 17:41 WIB
Honda Sonic tunggangan Derri Satrio ini mengantarkannya ke banyak podium di ranah Sumatera.
DAB
Honda Sonic tunggangan Derri Satrio ini mengantarkannya ke banyak podium di ranah Sumatera.

OtoRace.id - Honda Sonic milik Derri Satrio dari tim Honda Indako KYT Pirelli RCB Racing Team terbilang tangguh di Kejurnas MotoPrix Region 2 (Sumatera). 

Derri dan Honda Sonic miliknya beberapa kali meraih kemenangan dan membawanya jawara di kelas MP3 (Underbone 150 cc Tune up Pemula). 

Tak hanya di MotoPrix, Honda Sonic itu juga membawanya meraih banyak kemenangan di Honda Dream Cup (HDC). 

Segenap modifikasi dilakukan pada Honda Sonic ini guna mendongkrak performanya. 

Velocity buatan sendiri bikin asupan udara lebih banyak
DAB
Velocity buatan sendiri bikin asupan udara lebih banyak

Untuk menyuplai pasokan udara ke ruang bakar, velocity buatan sendiri pun diterapkan dan ditambah throttle body berukuran 32 mm.

“Asupan udaranya jadi lebih optimal karena suplai udaranya enggak pernah kurang,” ujar Yoke, crew chief dari Honda Indako KYT Pirelli RCB RT. 

Klep UMA Racing dengan settingan 21 (in) 24 (ex) dinilai cocok untuk sirkuit-sirkuit pendek.

Untuk ECU langsung dipercayakan menggenuakan aRacer yang bikin motor makin ngacir selepas start.

Karakter balap Derri yang suka masuk tikungan dengan cepat dan agak agresif, dinilai memang lebih apik pakai Ohlins

(Baca Juga : Gerhard Lukita Fokus Kuliah dan Pertahankan Gelar Juara Nasional)

Meski sudah lecet-lecet, knalpot Proliner yang dikembangkan Pride Racing ini bikin motor lebih kenceng
DAB
Meski sudah lecet-lecet, knalpot Proliner yang dikembangkan Pride Racing ini bikin motor lebih kenceng

Suspensi depan masih standaran bawaan Honda Sonic aslinya.

Ban pakai Pirelli Rosso Corsa II yang cocok untuk sirkuit permanen dan non-permanen.

“Aku kalau pakai Pirelli ini mau aspal panas juga enggak masalah karena gripnya stabil."

"Apalagi, kalau masih baru itu bisa kencang dari awal,” ungkap bocah 16 tahun tersebut.

(Baca Juga : Rifat Sungkar Lakukan Uji Coba Mobil Reli Berjenis AP4 di Australia)

Nih yang namanya Derri Satrio Sunaro
DAB
Nih yang namanya Derri Satrio Sunaro

DATA MODIFIKASI

Gas Spontan: YZ
Velocity: Handmade
Klep: UMA Racing
ECU: aRacer
Ban Belakang: Pirelli Rosso Corsa II 90/80 R17
Ban Depan: Pirelli Rosso Corsa II 90/80 R17
Sok Belakang: Ohlins
Knalpot: Proliner
Footstep: SND
Steering Damper: KTC Racing
Kaliper Rem: Nissin
Disc Brake: TDR

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa