Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hamilton Riding M1, Morbidelli Nyetir Mercedes F1. Akan Diusahakan!

Eka Budhiansyah - Jumat, 1 Maret 2019 | 12:00 WIB
Lewis Hamilton juga ingin jajal Yamaha YZR-M1
twitter/@LewisHamilton
Lewis Hamilton juga ingin jajal Yamaha YZR-M1

OtoRace.id - Seperti sobat ketahui, di MotoGP 2019 ada juga beberapa tim yang disupport brand yang sama dengan di F1.

Sebut saja Mercedes AMG Petronas F1 dengan Petronas Yamaha SRT, lalu Aston Marin Red Bull Racing dengan Red Bull KTM.

Menariknya, bisa saja terjadi program promosi antar tim F1 dengan tim MotoGP untuk saling menjajal kendaraan.

Nah, kabarnya Lewis Hamilton yang juga suka riding pakai superbike, bisa menjajal Yamaha YZR-M1 milik tim Petronas Yamaha SRT.

(Baca Juga : Ducati Terpuruk di Tes MotoGP Qatar, Ini Alasannya Sesungguhnya)

Begitu juga sebaliknya, Franco Morbidelli bisa saja menjajal mobil F1 milik Lewis Hamilton.

Itu bisa terjadi, lantaran keduanya ditopang oleh sponsor yang sama, Petronas.

"Tunggu, akan ada, sedang diusahakan," ungkap Dato Razlan Razali, Team Principal Petronas Yamaha SRT kepada OtoRace.id ketika di Sepang, Malaysia beberapa waktu lalu.

Hal ini sedang diusahakan, lantaran program ini juga menarik untuk sponsor seperti Petronas.

(Baca Juga : Sean Gelael Mampu Tajamkan Waktu di Hari Kedua Tes F2 2019 Jerez)

Lewis Hamilton sempat jajal Yamaha Superbike beserta Alex Lowes dan Michael van der Mark di Jerez
Twitter.com/LewisHamilton
Lewis Hamilton sempat jajal Yamaha Superbike beserta Alex Lowes dan Michael van der Mark di Jerez

"Empat roda dan dua roda ini sangat bagus bagi Petronas dari sisi marketing dan sebagainya," bilang pria yang juga CEO sirkuit Sepang itu.

Namun ketika ditanya kepastiannya kiranya kapan akan dilangsungkan program itu, "Saya yakin dalam masa dekat ini, mereka (Petronas; red) akan berbuat sesuatu," beber Dato Razlan Razali.

Untuk awalan, mungkin saja program itu seperti berita yang lagi santer di sosmed.

Ya, kabarnya Lewis Hamilton bakal datang ke gelaran MotoGP Qatar untuk menyaksikan gelaran perdana yang dipentas 8 hingga 10 Maret ini.

Baca Juga : Tes F1 Barcelona Hari Kedua: McLaren 'Ngacir', Sebastian Vettel Nabrak

Lewis Hamilton bakal berkunjung ke paddock Yamaha, baik itu ke tim Monster Energy Yamaha MotoGP ataupun ke Petronas Yamaha SRT.

Toh, Hamilton juga pernah berkunjung ke paddock Valentino Rossi.

Mantul!

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa