Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apakah Mantan Pembalap F1 ini Akan Balapan di 2019 Bersama TTI?

Didit Abdillah - Rabu, 13 Maret 2019 | 18:30 WIB
Rio Haryanto (tengah) kini akan menjabat sebagai penasihat dan pelatih untuk TTI
DAB
Rio Haryanto (tengah) kini akan menjabat sebagai penasihat dan pelatih untuk TTI

OtoRace.id - Toyota Team Indonesia (TTI) mengenalkan skuat dan livery mobil terbarunya untuk musim balap 2019 di Jakarta (13/3). 

Selain memperkenalkan skuat untuk ajang Balap Turing dan Kejurnas Auto Gymkhana, TTI juga mengenalkan salah satu staf dari mereka. 

Dia adalah Rio Haryanto yang menjabat sebagai penasihat dan juga pelatih untuk TTI. 

"Ini adalah tantangan baru bagi saya sendiri untuk memberikan masukan dan melatih pembalap di tim sebesar TTI," tutur Rio Haryanto yang mantan pembalap F1 Manor Racing.

(Baca Juga : Ternyata Ada Faktor Lain di Balik Kemenangan Ogier di WRC Meksiko)

"Pembalap-pembalap di TTI sebetulnya sudah cukup andal, jadi pekerjaan saya bisa lebih mudah," seloroh pria 26 tahun itu. 

Lalu pertanyaan pun muncul, apakah Rio akan balapan bersama TTI di musim ini?

Sebab Rio sudah mengabarkan akan ikut kompetisi balap turing di ajang Blancpain GT Asia menggunakan Ferrari 488 GT3. 

"Bisa saja kalau Rio mau untuk balapan. Tapi, kami ingin dia lebih fokus sebagai penasihat di TTI," ucap Memet Djumhana, Pimpinan TTI. 

(Baca Juga : Hidupkan Reli, Rifat Siapkan Ide Nyeleneh Dengan Ngajak 'Milea')

Namun, Memet masih merahasiakan di mana dan kelas apa Rio akan balapan di kancah nasional. 

Sebab tiap di paddock TTI selalu dipamerkan Toyota 86. 

Apakah mobil itu akan digunakan oleh Rio?

Kita nantikan bersama ya! 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa