Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil FP3 F1 Bahrain: Contek Jenis Ban, Ferrari Masih Mendominasi

Didit Abdillah - Sabtu, 30 Maret 2019 | 20:45 WIB
Charles Leclerc kembali puncak catatan waktu di sesi latihan bebas ketiga (30/3). rekan setimnya, Sebastian Vettel di peringkat kedua
Formula1
Charles Leclerc kembali puncak catatan waktu di sesi latihan bebas ketiga (30/3). rekan setimnya, Sebastian Vettel di peringkat kedua

OtoRace.id - Sesi latihan bebas ketiga seri ketiga F1 di sirkuit Sakhir, Bahrain (30/3) masih menjadi milik Scuderia Ferrari F1 Team. 

Kedua pembalapnya, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel masih menempati peringkat 1 dan 2. 

Pada awal sesi latihan, kedua pembalap ini sama-sama tidak menemukan ritme balap yang pas. 

Catatan waktunya tidak membaik sampai latihan menyisakan waktu 17 menit, keduanya mulai kembali ke sirkuit. 

(Baca Juga : Hasil Feature Race F2 Bahrain: Masalah Teknis Sebabkan Sean Gelael Tidak Finish)

Mereka 'menyontek' pembalap-pembalap lain yang menggunakan ban kompon lunak. 

Namun, mereka menerapkan strategi yang lebih awal dalam membuka DRS. 

Sehingga catatan waktunya langsung melejit naik, terlebih saat Charles Leclerc yang masuk ke sirkuit lebih awal. 

Torehan waktu yang dilakukan Leclerc adalah 1:29,569. Pun dengan Sebastian Vettel yang juga di kisaran 1 menit 29 detik. 

(Baca Juga : Kapok Cedera, Jorge Lorenzo Berharap Tidak Crash di MotoGP Argentina)

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa