Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Kualifikasi AP250 ARRC Australia: Bikin Bangga, Pembalap Indonesia Raih Pole Position

Eka Budhiansyah - Jumat, 26 April 2019 | 15:48 WIB
A.M Fadly mampu raih pole position di ARRC Australia 2019
Two Wheel
A.M Fadly mampu raih pole position di ARRC Australia 2019

OtoRace.id - Pembalap Indonesia, Andy Muhammad Fadly mampu menjadi pembalap tercepat di sesi kualifikasi Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Asia Production 250 (AP250) seri kedua di Australia.

Memacu Kawasaki Ninja 250, Andy pembalap tim Manual Tech KYT Kawasaki Racing ini berhasil mencatat waktu tercepat 2 menit 08,626 detik di sirkuit The Bend Motorsport Park.

Torehan waktu Andy Muhammad Fadly atau A.M Fadly tergolong fantastis, lantaran mampu membuat selisih 0,303 detik dari Aiki Iyoshi, pembalap asal Jepang yang juga rekan setimnya.

Sementara itu, dua pembalap Indonesia lainnya juga berhasil masuk di posisi lima besar sesi kualifikasi ini.

(Baca Juga : Bos Ducati Sehati Dengan Saran Legenda MotoGP Ini Untuk Kalahkan Marc Marquez)

Awhin Sanjaya dari Astra Honda Racing Team berhasil menempati posisi 4 dengan selisih waktu 1,099 detik dari A.M Fadly.

Sementara itu, Reynaldo Ratukore atau akrab disapa Rey Ratukore dari tim ONEXOX TKKR SAG Team akan memulai balap dari posisi 5.

Selisih waktu antara A.M Fadly dengan Rey Ratukore tergolong cukup jauh yaitu 1,499 detik.

Menurut Ibnu Sambodo, data tahu lalu ketika berlaga di sirkuit yang sama, masih bisa terpakai.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa