OtoRace.id - F1 akan segera merilis regulasi baru untuk F1 2019 pada bulan Oktober tahun ini.
Sebelumnya, sempat ada rencana perilisan regulasi ini akan dilakukan di bulan Juni, tapi pihak F1 menyatakan bulan Oktober lebih realistis.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, akan ada perubahan besar-besaran di ajang F1 tahun 2021.
Yang paling disoroti adalah masalah pemotongan dan pembatasan budget tiap tim agar kompetisi lebih menarik.
(Baca Juga : Ternyata Begini Bro Tangki Motor MotoGP, Beda Ya Sama Motor Biasa)
Dengan budget yang tidak terlalu besar, tim yang kecil sekalipun diharapkan bisa tampil kompetitif.
Tidak seperti sekarang dimana kompetisi hanya didominasi tim besar dengan keuangan yang kuat.
Selain masalah budget, ada perubahan juga dari segi mobil yang digunakan.
"Aku berpikir bahwa balapannya akan seperti video game dibandingkan mobil kami yang sekarang. Di saat yang sama, tidak hanya bentuk mobil yang menarik tapi juga tentang pembalapnya yang bisa melakukan duel menarik," ungkap Ross Brawn, bos F1 motorsport, dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | speedweek.com |
KOMENTAR