OtoRace.id - MotoGP Prancis 2019 menampilkan pertarungan yang keras di sirkuit Le Mans (19/5).
Marc Marquez yang datang dengan nilai 70 poin sebelum seri MotoGP Prancis dimulai, kini menjadi 95 poin setelah dirinya finish pertama di MotoGP Prancis 2019.
Bukan hal mudah bagi Marc Marquez untuk membalap di MotoGP Prancis ini, pasalnya dirinya harus melawan pasukan Ducati.
Jack Miller (Pramac Ducati) yang tampil tanpa beban sempat memimpin jalannya balap sebelum akhirnya diambil kembali oleh Marc Marquez.
(Baca Juga : Hasil Lomba Moto2 Prancis: Marquez Menang Mudah, Dimas Ekky Crash 4 Lap Jelang Finish)
The battle is ON! ⚔️@marcmarquez93 regains the lead but @AndreaDovizioso and @ValeYellow46 are now right in touch! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/FlayMVQ92V
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) May 19, 2019
Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) juga tampil impresif demi mengejar ketertinggalan poin di klasemen dari Marc Marquez.
Begitu juga dengan Valentino Rossi yang sedari start langsung masuk ke grup terdepan, namun kesulitan untuk melewati Jack Miller dan Andrea Dovizioso.
The battle for second is closing up! ????
The factory Ducati riders have @jackmilleraus for company but @ValeYellow46 and @polespargaro are closing in! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/IcYWwn27Yy
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) May 19, 2019
Apalagi, di MotoGP Prancis 2019 ini bisa dibilang semua pembalap memakai ban tipe soft untuk roda depan dan belakang, kecuali Takaaki Nakagami yang memakai ban Medium depan.
Dengan komposisi ini, sulit bagi tiap pembalap berharap ban salah satu lawannya lebih cepat habis ketimbang pembalap lain.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR