Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bos Besar Yamaha Berikan Wejangan Langsung Pada Faerozi Untuk Suzuka 4 Hours

Didit Abdillah - Minggu, 23 Juni 2019 | 17:00 WIB
Minoru Morimoto (kanan) harapkan kedewasaan pada M. Faerozi saat Suzuka 4 Hours nanti di Jepang.
DAB/OtoRace
Minoru Morimoto (kanan) harapkan kedewasaan pada M. Faerozi saat Suzuka 4 Hours nanti di Jepang.

OtoRace.id - M. Faerozi akan turun mewakili Yamaha Racing Indonesia di ajang balap ketahanan Suzuka 4 Hours.

Ini akan menjadi debut bagi M. Faerozi di ajang balap ketahanan dengan motor Yamaha YZF-R6.

Ia mendapatkan wejangan khusus dari Minoru Morimoto, Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Minoru Morimoto semasa muda memang dikenal sebagai pembalap World Superbike dan Suzuka 8 Hours.

(Baca Juga: M. Faerozi Dipastikan Akan Ikut Suzuka 4 Hours Juli Mendatang)

"Balap ketahanan itu bukanlah balapan biasa. Itu bisa bikin pembalap jadi lebih pintar," tutur Minoru Morimoto.

"Faerozi harus berpikir untuk dua tikungan ke depan, sebab kita tidak tahu apa yang akan terjadi selama balapan," tambahnya.

Morimoto pernah mengalami Suzuka 8 Hours dengan kondisi cuaca yang aneh.

Sebagian sirkuit hujan dan bagian lainnya masih kering.

(Baca Juga: Datang ke Jakarta Fair 2019, Pembalap Moto3 Jakub Kornfeil Launching Grafis Helm Terbaru NHK)

Dengan ban slick, ia harus menyesuaikan gaya balap pada bagian trek yang basah.

"Faerozi mungkin akan mengalami cuaca buruk, sebab kondisi cuaca di Suzuka sedang dingin dan tidak terprediksi," pungkas Morimoto.

Semangat Faerozi..!!

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa