OtoRace.id - Scuderia Ferrari F1 Team sedang fokus memperbaiki performa mobil yang dibilang 'telat panas'.
Kedua pembalapnya, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc merasakan dampak positif dari perkembangan SF90.
Mulai dari evaluasi sayap depan dan juga brake duct yang diterapkan di F1 Prancis (23/6).
hasilnya cukup lumayan, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc bisa memperbaiki lap time mereka, meski itu di penghujung balapan.
(Baca Juga: Jelang MXGP Indonesia: Sejauh Apa Perkembangan Sirkuit MXGP Palembang?)
Atas dasar itu, Sebastian Vettel menilai kalau Ferrari harus membuat mobil yang lebih agresif.
Namun hal itu dibantah oleh Pimpinan Scuderia Ferrari F1 Team, Mattia Binotto.
Ia menilai kalau update pada SF90 sudah dilakukan pada F1 Spanyol, bukanlah sejak F1 Prancis.
"Maka dari itu saya tidak bisa menerima masukannya (Sebastian Vettel). Kami sedang berada di jalur yang tepat dalam pengembangan mobil," ujar Mattia Binott yang dikutip dari GP Fans.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR