Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ban Balap Untuk MotoE akan Menggunakan Ramuan Spesial Dari Michelin

Didit Abdillah - Rabu, 3 Juli 2019 | 16:00 WIB
ban untuk motor MotoE juga akan menggunakan racikan spesial dari Michelin
MotoGP
ban untuk motor MotoE juga akan menggunakan racikan spesial dari Michelin

OtoRace.id - Akhir pekan ini berbarengan dengan MotoGP Jerman di sirkuit Sachsenring (7/7) akan menjadi seri pertama bagi MotoE

Motor Energica Ego yang menjadi motor semerek ini memang terbilang spesial. 

Karena menjadi motor sport listrik terkencang sejauh ini. 

Makanya, ban yang akan digunakan pun juga akan spesial nanti. 

(Baca Juga: Ternyata Dimas Ekky Pratama Masih Menunggu Hal Ini Untuk Bisa Balap di MotoGP Jerman)

Michelin selaku penyuplai utama untuk MotoE Jerman akan mempersiapkan ban depan berkompon medium berdasarkan ban di MotoGP. 

Lalu untuk ban belakang, komponnya akan lunak yang merupakan basis dari ajang Superbike. 

"MotoE adalah balapan spesial, menggunakan motor listrik produksi masal, tapi diciptakan dengan semangat prototipe," kata Piero Taramasso, Manajer Michelin dari GP One. 

"Untuk seri Jerman ini akan spesial, karena sirkuitnya pendek. Juga nanti akan asimetris dengan sisi kiri yang lebih tebal," Taramasso menambahkan. 

(Baca Juga: Punya Catatan Bagus, Stefan Bradl Gantikan Jorge Lorenzo di MotoGP Jerman)

Membuat ban untuk MotoE jelas menjadi tantangan baru bagi Michelin. 

Torsi motor lirstik yang besar akan menjadi perhatian, bagaimana ban tidak spinning saat motor digas dengan kuat. 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa