Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Joan Mir Mengaku Sedikit Kecewa Usai Finis Ke-7 di MotoGP Jerman 2019

Nur Pramudito - Selasa, 9 Juli 2019 | 19:00 WIB
Pebalap Suzuki Ecstar, Joan Mir mengaku sedikit sedikit kecewa dengan hasil balapan di MotoGP Jerman 2019
MotoGP.com
Pebalap Suzuki Ecstar, Joan Mir mengaku sedikit sedikit kecewa dengan hasil balapan di MotoGP Jerman 2019

OtoRace.id - Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir mengaku sedikit sedikit kecewa dengan hasil balapan di MotoGP Jerman 2019.

Joan Mir tidak puas karena dirinya hanya mampu finish di posisi ketujuh pada akhir balapan.

Mir sejatinya memberikan performa yang cukup apik pasca bendera start dikibarkan.

Rekan setim dari Alex Rins ini sempat mendekat ke persaingan papan atas sebelum akhirnya mengalami penurunan kecepatan yang cukup drastis.

(Baca Juga: Kesalahan Ini Yang Membuat Alex Rins Crash di MotoGP Jerman)

Mir lantas harus berjuang keras mempertahankan posisinya di peringkat 10 besar.

Ia memang berhasil finish di posisi ketujuh dimana tidak terlalu buruk.

Namun, hasil itu tidak begitu membuat Mir senang karena ia juga terbantu oleh insiden yang dialami oleh dua pebalap top yakni Fabio Quartararo dan Alex Rins.

Pembalap yang masih berstatus sebagai rookie ini merasa bahwa ia bisa meraih hasil lebih baik lagi.

(Baca Juga: Diisukan Pensiun, Siapa Bakal Gantikan Jorge Lorenzo di Repsol Honda?)

"Saya memang senang bisa mengakhiri balapan MotoGP Jerman 2019 dengan hasil positif," kata Mir dilansir OtoRace.id dari Speedweek.

"Meskipun sejujurnya saya berharap bisa mendapatkan hasil yang lebih baik dibandingkan finis ketujuh," jelas Mir.

"Akan tetapi harus diakui bahwa saya memang memulai balapan kali ini dengan kurang baik," pungkas Mir.

Race MotoGP selanjutnya akan pentas di sirkuit Brno 4 Agustus mendatang.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa