OtoRace.id - Pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo sukses membuat banyak kejutan di paruh pertama musim MotoGP 2019 ini.
Penampilannya yang luar biasa kemudian berhasil menarik perhatian dari manajemen Yamaha yang ingin mempertahankannya dalam jangka panjang.
Meski tidak begitu diunggulkan ketika datang pertama kali, Quartararo berhasil membuktikan diri bahwa ia adalah pembalap muda yang punya potensi besar.
Terbukti, pembalap berkebangsaan Prancis ini mampu merebut tiga kali pole position di sembilan seri yang sudah dilakoni.
(Baca Juga: Ada Apa Dengan Bos Yamaha? Kok Terkesan Inkonsisten Soal Valentino Rossi )
Meski tidak ada yang berakhir dengan kemenangan, Quartararo masih sukses dua kali naik podium.
Ia juga menjadi rookie dengan catatan poin paling banyak sejauh ini.
Menanggapi penampilan impresif Quartararo, tidak heran bahwa kini namanya sudah menjadi incaran dari tim-tim besar lain.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR