Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Johann Zarco Jadi Pembalap yang Paling Sering Crash di Paruh Pertama MotoGP 2019

Nur Pramudito - Rabu, 31 Juli 2019 | 16:30 WIB
 Pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco jadi pembalap yang paling sering crash pada paruh musim pertama MotoGP 2019
MotoGP.com
Pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco jadi pembalap yang paling sering crash pada paruh musim pertama MotoGP 2019

OtoRace.id - Pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco memuncaki daftar yang dirilis oleh Dorna sebagai pembalap yang paling sering jatuh pada paruh musim pertama MotoGP 2019.

Menurut statistik yang dibuat sepanjang sembilan seri balap, 494 kecelakaan telah terjadi baik pada sesi latihan, kualifikasi, maupun balapan.

Dari jumlah tersebut, 125 kecelakaan terjadi pada kelas MotoGP.

Pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco memuncaki daftar tersebut dengan 11 kali jatuh pada paruh pertama musim 2019.

Sementara itu, jumlah kecelakaan terbanyak tercatat di MotoGP Prancis, dimana 90 kecelakaan terjadi di sirkuit Le Mans.

(Baca Juga: Ban Michelin Akan Bikin MotoGP 2020 Makin Ngebut dan Siap Pecah Rekor)

Pimpinan klasemen sementara pembalap MotoGP 2019, Marc Marquez (Repsol Honda) berhasil memperbaiki catatannya pada musim ini dengan hanya jatuh 6 kali.

Pada periode yang sama musim lalu, pembalap asal Spanyol itu mengalami insiden crash sebanyak 11 kali.

Rekor pembalap yang paling sering jatuh pada musim ini justru menjadi milik pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco.

Sampai paruh pertama musim ini, Zarco telah jatuh sebanyak 11 kali.

Catatan ini mengindikasikan bahwa Zarco masih harus banyak beradaptasi dengan motor KTM.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa