OtoRace.id - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins menyambut positif MotoGP Ceko usai liburan musim panas.
Alex Rins beristirahat pada jeda musim panas agar kembali bugar ketika kembali menjalani balapan.
Hasil FP1 MotoGP Ceko menempatkan Alex Rins di posisi kesembilan dengan raihan waktu 1 menit 57.809 detik, terpaut 0.890 detik dari Andrea Dovizioso (Ducati).
⠀
"Feelingnya sangat baik. Selama liburan musim panas saya menenangkan pikiran dan tetap melatih tubuh saya, jadi saya sudah bisa merasakan manfaatnya," kata Rins dilansir OtoRace.id dari Speedweek.
(Baca Juga: Ini Yang Dilakukan Valentino Rossi Cegah Mesin Macet dan Oli Tak Tumpah di Sirkuit Brno)
Sebuah inovasi terbaru dari Suzuki hadir pada GSX-RR milik Alex Rins saat MotoGP Ceko.
Pembalap Spanyol tersebut terlihat menjajal aero-fairing terbaru pada sesi FP2.
Ia merasakan manfaat yang cukup efektif dari perangkat baru Suzuki tersebut dan memutuskan untuk tetap menggunakannya selama sisa sesi.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR