Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Gigi Dall'Igna Tak Menyangkal Rumor Ducati Rujuk dengan Jorge Lorenzo

Rezki Alif Pambudi - Senin, 12 Agustus 2019 | 14:11 WIB
Gigi Dall'Igna
Twitter.com/gponedotcom
Gigi Dall'Igna

OtoRace.id - Rumor Jorge Lorenzo ke tim Pramac-Ducati di MotoGP musim depan belum 100% selesai.

General manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, disebut jadi aktor yang paling berambisi membawa pulang Jorge Lorenzo.

Namun, Jack Miller dan Pramac-Ducati kabarnya sudah mencapai kesepakatan.

Hal ini juga sekaligus membantah isu bahwa Pramac-Ducati ingin mengganti Jack Miller dengan Jorge Lorenzo.

(Baca Juga: Kalah dari Andrea Dovizioso di MotoGP Austria, Marc Marquez: Dia Cepat Hanya di Beberapa Sirkuit)

Tapi, Gigi Dall'Igna malah memberikan komentar yang membuat publik semakin bingung usai MotoGP Austria.

Padahal sebelumnya Gigi Dall'Igna diam dan belum memberi komentar soal rumor ini.

Menurut Gigi, tidak ada yang salah jika Ducati kembali menginginkan Lorenzo.

"Lorenzo? Aku ini general manager Ducati Corse," tegas Gigi Dall'Igna dilansir OtoRace.id dari GPOne.com.

"Jadi aku memang harus selalu mencoba memakai pembalap terbaik untuk mengendarai motor kami," ungkap Dall'Igna.

Gigi Dall'Igna tidak menampik jika ada minat merekrut kembali Lorenzo.

Walaupun tidak menampik ada minat dan peluang, bukan berarti Ducati sudah mengontak Lorenzo lho ya.

"Jadi jelas jika ada peluang, aku akan memastikan peluang itu bisa diwujudkan atau tidak, tergantung banyak faktor," sambungnya.

(Baca Juga: Valentino Rossi Ungkap Kenapa Fabio Quartararo Cepat di MotoGP Austria)

"Aku ulangi, itu memang pekerjaanku untuk menganalisis dan memastikan setiap peluang yang ada di depanku, tapi hal seperti ini tidak hanya aku saja, Honda dan Yamaha juga melakukannya," tegasnya.

Walau tidak menampik peluang merekrut Lorenzo, Gigi Dall'Igna memastikan posisi Miller sudah aman.

"Kami sudah semakin dekat soal hal ini dengan Pramac dan Miller, aku yakin dalam beberapa pekan ada pengumuman kesepakatan kami," tegasnya.

Gimana nih sih bos, tidak menyangkal minat merekrut Lorenzo, tapi bilang posisi Miller aman.

Mungkin maksudnya, jika ada peluang, Ducati bisa saja mengontak Lorenzo.

Hanya saja Lorenzo masih punya kontrak sampai akhir 2020 bersama Honda.

Pusing, kita tunggu saja deh!

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GPOne.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa