OtoRace.id - Gerry Salim dan Andi Gilang menjalani race Moto2 FIM CEV Repsol yang berlangsung di sirkuit Jerez, Spanyol (29/9).
Namun dua pembalap Indonesia yang bertarung di seri ke-6 Moto2 FIM CEV Repsol ini harus memulai dari posisi 20 besar.
Gerry Salim harus start dari posisi 13 dan Andi Farid Izdihar, nama lengkap Andi Gilang mengawali jalannya lomba dari posisi 16.
Namun selepas lampu start padam, keduanya pun bertarung untuk meraih hasil terbaik.
(Baca Juga: Luar Biasa, Pembalap Muda Indonesia Start Terdepan di CEV Moto3 Jerez)
Apalagi menurut Gerry, dirinya pun menemukan setingan suspensi lebih baik ketika Sabtu sore (28/9) sehingga dirinya yakin bisa fight untuk tembus 10 besar.
Sayangnya selepas start, Gerry sempat sedikit wheelie sehingga posisi sempat merosot.
Namun, di lap pertama, Gerry pun berhasil kembali berada di posisi 13 lagi.
Akhirnya, pembalap asal Surabaya, Jawa Timur itu finish di posisi 9 di sesi race.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR