Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Fabio Quartararo, Aleix Espargaro dan Valentino Rossi Ungkap Rahasia Marc Marquez Juara Dunia MotoGP 2019

Eka Budhiansyah - Jumat, 4 Oktober 2019 | 09:05 WIB
Fabio Quartararo, Valentino Rossi dan Aleix Espargaro kasih komentar soal Marc Marquez di MotoGP Thailand 2019
MotoGP
Fabio Quartararo, Valentino Rossi dan Aleix Espargaro kasih komentar soal Marc Marquez di MotoGP Thailand 2019

OtoRace.id - Tiga pembalap MotoGP yaitu Fabio Quartararo, Aleix Espargaro dan Valentino Rossi ungkap rahasia mengapa Marc Marquez bisa menjadi juara dunia MotoGP 2019.

Pendapat pertama datang dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang perdana berlaga di ajang MotoGP.

"Agak sulit menjelaskannya, tetapi di MotoGP Marc hanya satu kehilangan kejuaraan, setelah di Austin, mungkin hasil terburuknya hanya berada di posisi dua," aku pembalap asal Prancis itu dilansir OtoRace.id dari MotoGP.com.

Namun setelah seri buruk di Austin, menurut Quartararo, Marquez selalu menapaki kemenangan.

(Baca Juga: Karena Ini Valentino Rossi Tertarik Pisah Dari Silvano Galbusera Dan Gaet David Munoz)

Pendapat selanjutnya datang dari Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang berkata kalau Marquez selalu memiliki kecepatan.

"Sejak dia tiba di MotoGP, dia selalu memiliki kecepatan itu tidak pernah lebih baik, tidak pernah buruk, selalu super cepat," jelas kakak Pol Espargaro itu di sesi jumpa pers MotoGP Thailand.

"Tetapi dia kini menemukan konsistensi, saya rasa itu perbedaannya, karena di sini bukanlah tentang menjadi cepat satu lap, satu race, ini tentang 18 race. Dan, di tahun lalu dia sangat berkembang dengan konsistensi. Jadi, saya pikir inilah (rahasianya)," tutup Espargaro.

Setelah itu, giliran Rossi yang coba memberikan pendapatnya tentang dominasi Marc Marquez di musim ini hingga bisa meraih gelar juara dunia MotoGP yang ke-8.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa