Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ingin Geser Alex Rins di Klasemen, Maverick Vinales Targetkan Kemenangan di MotoGP Thailand 2019

Nur Pramudito - Jumat, 4 Oktober 2019 | 19:15 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales memasang target tinggi saat balapan di MotoGP Thailand akhir pekan ini
MotoGP.com
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales memasang target tinggi saat balapan di MotoGP Thailand akhir pekan ini

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales memasang target tinggi saat balapan di MotoGP Thailand akhir pekan ini.

Maverick Vinales ingin meraih kemenangan supaya bisa mengambil alih posisi Alex Rins di klasemen sementara.

Saat ini, Vinales sedang bertengger di peringkat kelima klasemen sementara dengan torehan 147 poin.

Dengan perolehan poinnya itu, Vinales tidak ingin muluk-muluk untuk dapat menyelesaikan musim.

(Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Thailand: Fabio Quartararo Unggul, Valentino Rossi Geser Marc Marquez)

Vinales hanya ingin mengincar posisi ketiga mengingat jaraknya dengan Marc Marquez dan Andrea Dovizioso sudah terlalu jauh.

Sementara itu, Vinales hanya terpaut 9 poin terhadap Alex Rins yang bertengger posisi ketiga.

Jadi, hal itu masih tergolong realistis untuk bisa dikejar Marquez dengan performanya saat ini pula.

Demi mencapai tujuan tersebut, rekan setim Valentino Rossi ini kemudian berani mengincar kemenangan di MotoGP Thailand.

Tujuannya adalah supaya ia dapat segera menggeser posisi Rins dan mengamankan peringkat ketiga hingga akhir musim.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa