Kemungkinan, Oliveira mengalami cedera otot, tapi hal ini masih terus didalami.
"Tentu tidak ada tulang patah sesuai laporan sinar X, tapi mungkin tetap ada cedera, mungkin ligamennya atau lainnya, kami akan terus memeriksanya," jelasnya.
(Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Australia: Maverick Vinales Pole Position, Valentino Rossi Nyaris Rebut Posisi Marc Marquez)
Oliveira mengaku, mungkin ada turbulensi karena dirinya berada tepat di belakang Johann Zarco.
Tapi, Oliveira jelas merasakan kekuatan angin yang menghantamnya dari samping.
"Hal itu sangat berat buat kami untuk melaju lurus, seperti yang kau lihat juga, sebenarnya tidak mungkin menikung juga dengan seperti itu, aku senang bisa di sini untuk membicarakannya," tegasnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR