OtoRace.id - Para pembalap di FP2 Moto2 Valencia, Spanyol (15/11) jauh lebih tajam dalam catatan waktu.
Meski tidak terlalu sengit, para pembalap mempertajam catatan waktunya sedikit demi sedikit secara konsisten.
Misalnya yang dilakukan oleh Brad Binder dari tim Red Bull KTM Ajo.
Brad Binder sempat kesulitan di lima besar, namun ia memperbaiki catatan waktunya dan mengoreksi lap time di setiap sektornya.
(Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Valencia: Fabio Quartararo Geser Marc Marquez, Valentino Rossi Crash Lagi dan Hampir Tak Lolos Q2)
2 minutes to go and @BradBinder_41 now has 6 tenths on the field! ????
And that is a new all-time lap record too! ????#ValenciaGP ???????? pic.twitter.com/S8Q7bSEJDB
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) November 15, 2019
Alhasil, pembalap yang tahun depan naik ke MotoGP itu menempati peringkat pertama catatan waktu di penghujung FP2 Moto2 Valencia.
Ia menjadi pembalap pertama yang cukup konsisten di kisaran waktu 1 menit 34 detik.
Dengan perolehan 1;34,698 membuatnya sangat aman di peringkat pertama dan lolos ke Q2.
Lawan yang cukup sengit dalam saling pukul catatan waktu adalah Fabio Digiananntonio (Conveyors Speed Up) yang sempat menempati peringkat kedua.
(Baca Juga: Jorge Lorenzo Mengaku Sudah Kepikiran Pensiun Usai Kecelakaan di MotoGP Belanda)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR