OtoRace.id - Ada kabar panas soal pertukaran posisi Jack Miller dan Danilo Petrucci di MotoGP 2020.
Ducati yang tidak puas dengan Danilo Petrucci dikabarkan ingin memakai Jack Miller yang kini membela tim Pramac.
Sempat menang di Mugello, performa Danilo Petrucci terus menurun, sementara Jack Miller terus naik dan konsisten bertarung di baris depan.
Jack Miller sendiri sangat berambisi untuk bisa membela tim pabrikan Ducati.
(Baca Juga: Marc Marquez dan Alex Marquez Gabung Satu Tim, yang Senang Itu Bapaknya. Kenapa?)
Tapi, Miller menyangkal soal rumor pertukaran pembalap tersebut.
"Saat ini aku belum mendengar kabar soal hal itu. Bagiku itu hanya sebuah rumor, aku bahkan mengetahuinya dari Facebook," kata Miller dilansir OtoRace.id dari Crash.net.
"Selebihnya aku belum dengar apapun dari manajemenku dan Ducati," sambungnya.
Miller juga tidak terlalu berminat dengan pertukaran itu.
Kalau kontrak sudah habis sih mau, tapi ini untuk kontrak yang belum habis.
"Kami akan menunggu karena aku tidak ingin orang lain keluar dari pekerjaannya," sambungnya.
Miller malah berharap Petrucci bisa kembali tampil baik dengan Ducati.
"Petrucci rider hebat, dia bisa menang di Ducati, dan mungkin memang dia sedang menurun, tapi kuyakin dia bisa bangkit lagi," tegasnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | crash.net |
KOMENTAR