Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Fabio Quartararo Mengaku Tak Sabar Jajal Motor Baru Yamaha Untuk MotoGP Musim 2020

Nur Pramudito - Jumat, 22 November 2019 | 18:34 WIB
Jelang tes MotoGP Jerez, Fabio Quartararo sudah tak sabar ingin mencoba motor baru Yamaha untuk MotoGP musim 2020
MotoGP.com
Jelang tes MotoGP Jerez, Fabio Quartararo sudah tak sabar ingin mencoba motor baru Yamaha untuk MotoGP musim 2020

OtoRace.id - Duet Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, dipastikan mendapat motor YZR-M1 pabrikan di MotoGP 2020.

Meski begitu, Morbidelli dan Quartararo belum menjajalnya di tes MotoGP Valencia, 19-20 November lalu.

Maverick Vinales, Quartararo, dan Morbidelli sukses berkuasa pada tes MotoGP Valencia.

Meski begitu, Quartararo dan Morbidelli hanya mengendarai YZR-M1 2019, sementara Vinales pakai YZR-M1 2020.

(Baca Juga: Wow! Total Penonton yang Hadir di Sirkuit Sepanjang MotoGP 2019 Bikin Takjub, Ini Perinciannya!)

Pada tes MotoGP Valencia, Quartararo mengaku hanya mengutak-atik setup dan bekerja di area suspensi.

Meski begitu, Quartararo mengaku tetap mengawasi apa saja yang dilakukan Vinales dengan YZR-M1 2020.

"Kami lebih condong ke berkendara daripada uji coba, cari setup baru dan beberapa perangkat Ohlins," kata Quartararo dilansir OtoRace.id dari Speedweek.

"Jelas kecepatan kami tertinggal, motor Maverick selangkah lebih cepat. Jadi Yamaha menuju arah yang sangat baik. Saya tak sabar menjajal motor tersebut," sambung Quartararo.

(Baca Juga: Mantan Pembalap MotoGP Marco Melandri Kasih Kode ke MotoE)

Quartararo pun berharap bisa mendapatkan YZR-M1 2020 di tes MotoGP Jerez pada 25-26 November nanti.

"Saya harap begitu, tapi saya masih belum tahu kapan saya akan menjajal motor baru Yamaha," pungkas Quartararo.

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa