OtoRace.id - Setelah Jorge Lorenzo memutuskan untuk pensiun dari MotoGP dan mengakhiri kontraknya dengan Repsol Honda Team, kini dirinya sedang menikmati liburan.
Namun di sela liburannya, masih banyak yang penasaran mengenai alasan kenapa Jorge Lorenzo memutuskan untuk pensiun dini.
Terlebih ia sempat dikaitkan untuk kembali ke Ducati yang membuatnya lebih kompetitif, dibandingkan saat di Honda.
Dikutip dari Paddock GP, Manajer Tim Ducati Corse, Davide Tardozzi menyebutkan kalau sempat ada obrolan agar Lorenzo bisa kembali ke pabrikan asal Italia itu.
(Baca Juga: Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso Dibilang Pembalap Yang Tak Ingin Ambil Risiko Lebih)
Meski hal itu terhambat beberapa pertimbangan yang berakhir keputusan untuk pensiunnya Jorge Lorenzo.
Padahal, Ducati bisa dengan mudah menerima pemegang tiga gelar juara dunia MotoGP itu.
Ini karena Jorge Lorenzo memiliki nilai sponsor sebesar 12,5 juta Euro atau senilai Rp 195,6 miliar (kurs 1 Euro = Rp 15.650).
Padahal, untuk membayar pemutusan kontrak dengan Honda hanya butuh 3 juta Euro atau Rp 46,9 miliar.
Sekadar pembanding, saat itu, rider utama Ducati Corse, Andrea Dovizioso memiliki nilai sponsor sebesar 6 juta Euro (Rp 93,8 miliar)
(Baca Juga: Video Wawancara Eksklusif Maverick Vinales, Ungkap Kekuatan M1 2020 Hingga Tentang Jorge Lorenzo)
"Bisa dibilang, kami (Ducati) tidak akan mengeluarkan uang sama sekali untuk kembali memboyong Jorge Lorenzo," tutur Davide Tardozzi.
Kepindahannya tersebut tak terjadi karena saat itu Ducati sudah mengontrak Danillo Petrucci untuk tim utama di 2020.
Juga Jack Miller dengan Pramac Racing, sehingga tidak ada slot tambahan untuknya di musim depan.
Padahal, agen dari Jorge Lorenzo menginginkan pembalapnya mendapatkan tempat di tim pabrikan, semisal ia kembali membela Ducati.
(Baca Juga: Aleix Espargaro Sudah Tak Sabar Jajal Motor Baru Aprilia Untuk MotoGP Musim 2020)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Paddock GP |
KOMENTAR