Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Sadis! Pembalap MotoGP Ini Lontarkan Komentar Menohok Tentang F1

Eka Budhiansyah - Kamis, 19 Desember 2019 | 07:00 WIB
Jack Miller punya komentar menohok tentang balap F1
MotoGP
Jack Miller punya komentar menohok tentang balap F1

OtoRace.id - Balap MotoGP dan F1 merupakan ajang balap dengan kasta tertinggi masing-masing kategori.

MotoGP di ajang balap roda dua dan F1 di ajang balap roda empat.

Namun begitu, ada juga pembalap MotoGP yang punya komentar menohok tentang balap Formula One alias F1.

Seperti halnya Jack Miller yang nampaknya tidak terpesona dengan dunia F1, meski dirinya pun memiliki impian untuk melakukan apa yang baru saja dilakukan Valentino Rossi dan Lewis Hamilton dengan bertukar pakai kendaraan.

(Baca Juga: Miguel Oliveira dan Iker Lecuona Akan Jajal Motor Baru KTM di Tes MotoGP Malaysia)

Namun jika disuruh memilih untuk mencoba mobil reli layaknya WRC (World Rally Championship) dengan mobil F1, Miller justru memilih mencoba mobil F1.

"Jangan salah paham. Jika kemungkinan muncul besok (mencoba mobil F1), tentu saja saya akan mengatakan ya. Tetapi jika saya harus memprioritaskannya, itu (keinginan) tidak akan berada di posisi teratas," aku Miller dilansir OtoRace.id dari Marca.com.

Meski begitu, pembalap Pramac Ducati itu pun pernah menyaksikan balap jet darat ini secara langsung di F1 Italia 2019.

"Itu adalah balapan yang bagus dan saya bersenang-senang menontonnya secara langsung (di paddock). Itu menyenangkan dan saya bertemu orang-orang hebat," jelas Miller.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Marca.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa