Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ini Definisi Kecepatan Bagi Valentino Rossi

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 26 Desember 2019 | 17:40 WIB
Valentino Rossi
Yamaha MotoGP
Valentino Rossi

OtoRace.id - Bagi seorang pembalap, kecepatan adalah segalanya dalam hidup, semua harus serba cepat dan paling cepat agar jadi juara.

Begitu juga bagi seorang juara dunia 9 kali, Valentino Rossi, menilai soal kecepatan dalam hidupnya.

Di usianya yang sudah 40 tahun, Rossi masih bertahan berkompetisi di ajang balap nomor 1 di dunia, MotoGP.

Rossi punya definisi khusus soal kecepatan yang sudah menjadi hidupnya.

(Baca Juga: Nih 5 Bagian Tubuh Pembalap MotoGP yang Paling Sering Cedera)

"Kecepatan itu pergerakan. Refleks, pikiran, perhatian, gestur," kata Rossi, seperti dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com.

"Kecepatan membawa keuntungan, nafsu, sedikit risiko, dan kesenangan yang istimewa," jelas Rossi.

Kecepatan membuat Rossi bisa melakukan banyak hal dengan lebih baik.

"Kecepatan menghilangkan momen ketika tidak ada yang bisa dilakukan, buang-buang waktu, sesuatu yang membosankan. Kecepatan adalah sistem hidup, untuk menang, untuk bisa berada di dunia karena dunia penuh akselerasi," sambungnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa