Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Legenda MotoGP ini Harap Media Tidak Terlalu Berikan Tekanan Pada Alex Marquez

Nur Pramudito - Sabtu, 28 Desember 2019 | 07:00 WIB
Legenda MotoGP, Giacomo Agostini berharap jika media-media nantinya jangan terlalu membebani Alex Marquez dengan tekanan yang besar
MotoGP.com
Legenda MotoGP, Giacomo Agostini berharap jika media-media nantinya jangan terlalu membebani Alex Marquez dengan tekanan yang besar

OtoRace.id - Legenda MotoGP, Giacomo Agostini berharap jika media-media nantinya jangan terlalu membebani Alex Marquez dengan tekanan yang besar.

Meski berstatus sebagai juara Moto2, tetapi Alex juga pastinya butuh waktu beradaptasi dengan motor Honda di MotoGP.

Sebagaimana diketahui, Alex memang merupakan pembalap pilihan Honda untuk menggantikan Jorge Lorenzo yang pensiun akhir musim 2019 lalu.

Keputusan Honda merekrut Alex Marquez memang sempat mendapat banyak pertanyaan.

(Baca Juga: Ini Alasan Pembalap MotoGP Tidak Pakai Lagi Nomor 1 Setelah Juara Dunia)

Sebab, Alex masih berusia sangat muda dan belum punya pengalaman mentas di MotoGP sama sekali.

Akan tetapi karena ia sukses menjuarai Moto2 dan memiliki hubungan darah dengan Marc Marquez, Honda masih berani mengambil perjudian tersebut.

"Sulit menilai apakah Alex pengganti yang ideal untuk Jorge Lorenzo," kata Agostini dilansir OtoRace.id dari Speedweek.

(Baca Juga: Cerita Alex Marquez Mendarat ke Tim Repsol Honda)

"Alex dapat tawaran dari Repsol Honda dan ini tak boleh ia tolak. Tapi kini ada risiko baginya dibanding-bandingkan dengan Marc," sambung Agostini.

(Baca Juga: Kepala Mekanik Ini Sebut Kalau Valentino Rossi Bukan 'Ujung Tombak' Yamaha Lagi)

"Bagi Alex bakal sulit, karena ia tak kenal Honda, dan 2020 akan jadi debutnya di MotoGP," jelas Agostini.

Sebagai pengamat Agostini juga berharap agar media-media tidak terlalu memberikan tekanan besar kepada Alex.

Apapun prestasinya di kelas Moto2, Alex adalah pebalap biasa yang butuh waktu beradaptasi dengan motor Honda.

"Sangat penting untuk tak mengganggu Alex dan membandingkannya dengan sang kakak,"

"Ini jelas peluang besar bagi Alex. Tawaran membela tim pabrikan Honda tak datang tiap hari," pungkas Agostini.

(Baca Juga: Nih 5 Bagian Tubuh Pembalap MotoGP yang Paling Sering Cedera)

 

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa