OtoRace.id - Balapan kelas Underbone 150 (UB150) membuka seri perdana ARRC tahun ini di sirkuit Sepang, Malaysia (7/3).
Pembalap Indonesia yang memulai lomba dari starting grid baris terdepan adalah Wahyu Aji Trilaksana.
Pembalap dari tim ONEXOX TKKR SAG Team itu memulai lomba dari grid kedua.
Wahyu Aji Trilaksana langsung memimpin jalannya lomba saat memasuki tikungan pertama.
(Baca Juga: Triumph Bikin Kompetisi 'Sampingan' Buat Pembalap Moto2 2020)
Rombongan pembalap berdesakan saat memasuki tikungan kedua dan terjadi beberapa kontak fisik dan menyebabkan satu pembalap terjatuh.
Pun dengan pembalap Indonesia lainnya, M. Hildhan (SND Racing Rapido) terjatuh pada tikungan ketiga usai kontak fisik yang tak terhindarkan.
Richard Taroreh (Proliner 549 Kaboci) pun ikut meramaikan persaingan di lima besar.
Di lap ketiga, Richard Taroreh punya kemampuan lebih dalam performa Yamaha MX-King besutannya yang unggul dalam trek lurus, meski bermasalah tiap masuk tikungan cepat khas sirkuit Sepang.
(Baca Juga: Hasil Kualifikasi AP250 ARRC Malaysia: Andy Muhammad Fadly Tak Tergeser di Posisi Puncak)
Pun dengan Wawan Wello (SND Racing Rapido) yang juga coba peruntungan di jajaran lima besar, meski ia kerap melebar hampir di setiap tikungan.
Di dua lap terakhir, Wahyu Aji Trilaksana mulai menjaga posisinya di posisi dua terdepan, meski perlawanan kuat dari pembalap UMA Racing Yamaha dan Cardinals Racing juga kuat.
Beberapa kali pembalap asal Ajibarang, Jateng itu membuka jarak di posisi terdepan dan meninggalkan lawan-lawannya.
Hingga memasuki lap terakhir, ia terus berada di posisi terdepan meski mendapatkan tekanan dari Akid Aziz.
(Baca Juga: MotoGP Amerika Terancam Diundur Karena Virus Corona, Akan Ada Update Kalender MotoGP 2020 Lagi?)
Posisi pertama tetap menjadi milik Wahyu meski dengan selisih tipis, ini juga kemenangannya yang ke-7 di kelas Underbone sejak keikutsertaannya di musim 2015.
Wawan Wello amankan posisi kelima dan Richard Taroreh di posisi keenam.
Congrazt Garuda Muda! Indonesia Raya berkumandang seiring Merah-Putih berkibar tinggi.
HASIL RACE1 UB150 ARRC MALAYSIA 2020
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR